Belanja perlengkapan dapur

Kamis, 30 Mei 2019

Resep Bumbu rujak uleg Petis Enak dan sederhana


kuliner tradisional yang hingga saat ini masih bertahan adalah rujak petis. Dinamakan demikian karena bumbu utama dalam kuliner ini adalah petis yang dicampur dengan sambal.

“Sejak dulu namanya rujak petis, karena petis sebagai bumbu sekaligus sebagai penyedap, Beberapa bahan yang di gunakan adalah lontong, tahu dan tempe goreng di iris kecil-kecil, kecambah, kangkung dan sayuran lainnya. Bumbunya kacang digoreng sangrai lalu di uleg bersama petis.
Resep rujak petis


Apa kamu sudah mencoba resep ini Rujak petis ini ? kalau belum, selamat mencoba.

Bahan :
-250 gr kangkung, siangi kemudian dikukus
-200 gr tauge, dibersihkan dan dikukus
-20 lonjor kacang panjang, di iris - iris. dikukus
-150 gr kol di iris - iris kurang lebih 1/2 cm. dikukus
-3 buah kedondong, diris - iris
-2 buah mentimun.
-1 bengkuang. diris - iris
-2 potong tahu ukuran 7 x 7 cm goreng. Di potong - potong
-1 potong tempe ukuran kurang lebih 8x12 cm, di goreng, di potong - potong
Sambal :
-5 cabai rawit
-2 cabai merah
-garam secukupnya
-gula jawa secukupnya
-4 buah pisang batu. Di iris - iris tipis
-3 - 4 sendok makan petis udang
-25 gr kacang tanah, disangrai dan di haluskan
-1 sendok makan air asam jawa

Cara membuat rujak petis :
1. Gerus Cabai rawit, cabai merah, garam, gula dan pisang batu, jangan terlalu halus supaya lebih sedap.

2. Kemudian campurkan juga sayuran kacang tanah dan air asam, aduklah sampai rata.

3. Campurkan juga sayuran. buah -buahan, tahu dan tempe, aduk sampai rata.

Rujak petis siap dinikmati bersama kerupuk dan tambahan lontong.
Sajikan Untuk 6 orang.


Rabu, 29 Mei 2019

Resep dan cara membuat kue Chocolate chip cookies dengan kacang mede yang mudah dan enak


Chocolate chip cookies adalah kue coklat dengan taburan coklat chips yang berasal dari Amerika Serikat dan sajian taburan chip coklat atau potongan cokelat itulah yang menjadi ciri khas dari kue ini.

Dengan tekstur yang seimbang antara lembut dan renyah, Kue coklat chips  adalah resep favorit yang mendapat peringkat teratas bagi ratusan koki rumahan yang puas.


 kue Chocolate chip cookies

Sekarang ayo kita coba membuat resep Chocolate chip cookies kacang mede :


Bahan :
 -200 gr mentega
-725 gr gula palem
-700 gr gula halus
-1/2 sdt garam
-7 sdt vanili
-2 sdm. air
-2 butir telur
-300 gr tepung terigu
-7 sdt baking powder
-200 gr kacang mede goreng dicincang kasar
-240 gr chocolate chips


Cara membuat kue Chocolate chip cookies dengan kacang mede :

1. Kocok mentega, gula palem, gula halus, garam, vanili, air, sampai lembut.

2. Masukkan telur satu persatu, sambil di kocok terus.

3. Masukkan Tepung Terigu dan baking powder dan aduk dengan sendok kayu
sampai rata.

4. Masukkan kacang dan chocolote chips, aduk sampai tercampur benar.

5. Dengan sendok kecil adonan disendokkan ke dalam loyang yang telah
diolesi margarin, dibentuk bundar-bundar.

6. Panggang dengan panas sedang, sampai matang.


Ada kalanya lebih baik membeli Chocolate chip cookies di toko kue, tetapi kue cokelat buatan sendiri adalah pilihan yang tepat untuk menikmati suasana di hari libur yang santai atau waktu liburan keluarga.

Kue Chocolate chip cookies dengan kacang mede bisa di panggang di oven atau di dinginkan dengan suhu ruangan normal. Chocolate chip cookies dapat di simpan dengan mudah.

Selamat mencoba…!

Resep Membuat Rengginang Gurih Renyah Empuk dan Enak


Rengginang adalah kudapan tradisional Indonesia, yang dimatangkan dengan cara digoreng sehingga rasanya renyah. Hampir semua orang pasti menyukainya karena rasanya gurih dan renyah. Asal kamu tahu, cara membuat rengginang ternyata butuh kesabaran lho
Rengginang renyah


Tapi kamu pasti penasaran gimana cara membuatnya, kan? Nih resep-resepnya.

BAHAN:
- Beras ketan putih 500 gram
- Air 250 ml

BUMBU HALUS:
- Bawang putih 5 siung 
- Garam 1 sendok teh 
- Terasi bakar 1/2 sendok teh 
- Pewarna makanan oranye secukupnya ,   
- Minyak untuk menggoreng

 CARA MEMBUAT RENGGINANG ;

1. Cuci beras ketan hingga bersih, rendam dalam air selama 4 jam, angkat, tiriskan.  
 
2. Kukus beras ketan selama 20 menit atau hingga 1/2 matang. Angkat. sisihkan. 

3. Masak 250 ml air hingga mendidih, masukkan bumbu halus, aduk hingga tercampur rata, Masukkan beras ketan ke dalam nya aduk hingga air habis. 

4. Kukus Iagi ketan hingga matang, angkat, Bagi ketan jadi 2 bagian, Satu bagian beri warna oranye, sisanya nya biarkan tetap putih.

5. Ambil 1 sendok makan beras ketan yang masih panas, bentuk bulat kecil. Lakukan hingga adonan habis. Jemur di terik matahari hingga kering.

6. Panaskan minyak goreng, goreng rengginang dengan api besar hingga matang.

7. Angkat, tiriskan, lalu dinginkan. Simpan dalam stoples.

8. Sajikan.

Rengginang sudah siap disantap. Simpan di dalam wadah kedap udara ya biar tetap renyah. Selamat mencoba.